WhatsApp-Image-2023-01-05-at-11.26.43

Awal Tahun 2023 RSUD Dapat Juara 1 Lomba Masak Soto Nusantara

Kota Bekasi – Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2023 Pemerintah Kota Bekasi mengadakan kegiatan “Semarak Tahun Baru Bekasi Keren 2022-2023” di Area Plaza Kantor Wali Kota Bekasi, Sabtu malam (31/12/2022).

Gelaran Semarak Tahun Baru Bekasi Keren ini mempersembahkan berbagai penampilan kebudayaan tradisional seperti Tari Topeng, Tari Ratoh Jaroe, penampilan Pencak Silat dan Tari Ronggeng beken, Genderang Dari barang bekas, serta menghadirkan berbagai penampilan hiburan seperti pertunjukkan sulap dari Tarno 212, penampilan Polisi Cilik Polres Metro Bekasi Kota, Live Music, Santunan 1.000 anak yatim.

Hal yang paling menyita perhatian khalayak yang hadir di lokasi adalah sajian soto yang ditawarkan para perangkat daerah dalam rangka lomba memasak soto nusantara untuk memeriahkan gelaran semarak Tahun Baru Bekasi Keren ini.

Pada lomba masak soto nusantara ini Direktur RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi dr. Kusnanto Saidi, MARS didampingi Wakil Direktur Umum Keuangan Yuli Swastiawati, SH., M.Si dan Wakil Direktur Pelayanan Dr. dr. Ellya Niken Prastiwi, MKM., MARS memasak soto kwali di stand nomor 8 dari 44 stand yang disediakan.

“Hari ini kami menyajikan soto kwali yaitu soto khas solo dalam rangka menyemarakkan pergantian tahun 2023, semoga di tahun 2023 nanti RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid makin baik dan makin berjaya”, harap dr. Kusnanto.

Lomba memasak soto disambut baik oleh Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto. Menurutnya, mengisi malam pergantian tahun dengan berkreasi di bidang kuliner mampu menggugah semangat semua yang hadir untuk menyambut tahun baru.

“Sebuah kreatifitas yang bagus dan patut diapresiasi atas kerja para aparatur yang mengikuti lomba ini, sehingga dengan semangat lomba masak soto ini, juga dapat membangkitkan semangat menyambut tahun 2023, dan jangan lupa untuk berbagi sotonya kepada tamu yang hadir yaaa,” tutur Tri Adhianto.

Juri dari lomba memasak soto nusantara ini merupakan para chef kenamaan asal Kota Bekasi dengan kriteria penilaian meliputi segi konsistensi rasa, keseimbangan bahan pelengkapnya, dan cara penyajiannya.

RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi berhasil menjadi juara 1 dalam kegiatan ini dengan meraih poin sebesar 211 yang diumumkan oleh dewan juri dipenghujung acara. (Oji-HPI)

Tags: No tags

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *